Khairul Asmara: "Lintasan Waq - Ise-ise Segera Diaspal Hotmix"
Takengon - Pada sebagian ruas jalan yang menghubungkan Takengon-Gayo Lues-Aceh Tenggara, lazim disebut sebagai Lintas Tengah kondisinya masih perlu penanganan agar lintasan berstatus jalan negara itu dapat dilalui dengan nyaman oleh kenderaan roda empat dan truk.
Reje kampung Waq kecamatan Linge, Abdul Muthalib menunjuk jalan Waq- Ise-ise, yang menurutnya kondisinya masih memprihatinkan.
Bila musim hujan tiba jalan menjadi licin dan sulit dilalui. Sedangkan di musim kemarau debu beterbangan yang juga sangat mengganggu kenyamanan pengguna jalan.
Abdul Muthalib mengutarakan hal itu di hadapan Wakil Bupati Aceh Tengah, Khairul Asmara ketika orang nomor dua di Aceh Tengah itu menyempatkan diri berkunjung ke kampung Waq (Selasa, 25/3/14), untuk melihat secara langsung perkembangan pembangunan jaring laba-laba yang menghubungkan Aceh Tengah dengan sejumlah kabupaten tetangga.
"Dengan kedatangan Pak Wabup kali ini, Bapak dapat melihat kondisi jalan secara langsung", ujar Muthalib.
Menanggapi keluhan Reje Kampung Waq, Khairul mengatakan bahwa ruas jalan lintas tengah yang menghubungkan Takengon-Blang Kejeren-Kutacane serta dengan sejumlah kabupaten tetangga segera dikerjakan dengan konstruksi yang lebih baik.
"Pengerjaan dilakukan dengan aspal hotmix, dan dikerjakan oleh PT. Nindia Karya" ujar Khairul.
Seperti diketahui, PT. Nindia Karya merupakan perusahan yang mengerjakan pengaspalan hotmix jalan provinsi yang menghubungkan Gayo Lues dengan Aceh Tengah sepanjang 34 km. "Pengerjaan jalan dimulai dari Waq sampai Ise-Ise", imbuhnya.
Wabub mengharapkan pembangunan jalan ini dapat berjalan lancar dan tidak mengalami hambatan.
"Lintasan atau jaring laba-laba ini merupakan infrastruktur yang menunjang perekonomian kabupaten Aceh Tengah, mari kita dukung", pungkasnya [Humas Aceh Tengah]
-
Meski Covid-19, Aceh Masih Bisa Berbuat Lebih Baik untuk Pertumbuhan Ekonomi
Kamis, 23 Juli 2020 -
Pemerintah Keluarkan Edaran Libur Idul Adha
Kamis, 23 Juli 2020 -
Sektor Pariwisata Aceh Harus Siapkan Diri dengan Konsep New Normal
Kamis, 23 Juli 2020 -
Tujuh Pasien Covid-19 Sembuh, Hasil Tracing Ditemukan Tujuh Kasus Baru
Kamis, 23 Juli 2020 -
Plt Gubernur Bersama Kepala SKPA Gelar Do’a untuk Kesembuhan Pasien Covid-19 Secara Daring
Rabu, 22 Juli 2020