Selamat Datang di Situs Resmi Pemerintah Aceh

Nagan Raya Tuan Rumah MTQ Provinsi Aceh ke XXXII

Agama Rabu, 16 April 2014 - Oleh

SUKA MAKMUE - Kabupaten Nagan Raya akhirnya menjadi tuan rumah Musabaqah Tilawati Qur'an (MTQ) ke XXXII tingkat Provinsi Aceh tahun 2015 mendatang. Penetapan Kabupaten Nagan Raya sebagai tuan rumah MTQ Aceh XXXII tahun 2015 berdasarkan Keputusan Gubernur Aceh Nomor 451.15/84/2014.hal ini disampaikan Sekda Nagan Raya Drs HT Zamazami Ts MM pada pembukaan acara Seminar Ulama pedangkalan aqidah di aula Kemenag Komplek Perkantoran Suka Makmue selasa 15/04.

Dalam Surat Keputusan Gubernur Aceh yang ditandatangani oleh dr Zaini Abdullah tanggal 29 januari 2014 di Banda Aceh,ditetapkan Kabupaten Nagan Raya sebagai tuan rumah MTQ ke XXXII,karena Kabupaten Nagan Raya di pandang memenuhi syarat sebagai penyelenggara MTQ Aceh 2015 mendatang.Dan jadwal pelaksanaan MTQ Provinsi Aceh Di Kabupaten Nagan Raya akan diselenggarakan pada bulan juni 2015 dengan hari dan tanggal akan ditetapkan kemudian hari.

Adapun cabang-cabang yang dimusabaqahkan dalan event MTQ Prov Aceh ini meliputi,Cabang Tilawatil Al-Qur'an putra putri dengan golongan anak-anak,remaja,dewasa,cacat netra,qiraah sab'ah remaja putra putri,qiraah sab'ah dewasa putra putri,serta tartil putra putri.cabang hifzil al-qur'an 1 jusz tilawah putra putri,5 juz tilawah putra putri,10 juz putra putri,20 juz putra putri,30 juz putra putri.Cabang tafsir Al-Qur'an,golongan bahasa arab putra putri,golongan bahasa arab indonesia putra putri,golongan bahasa inggris putra putri,cabang fahmil Al-qur'an,golongan putra satu regu,golongan putri satu regu,cabang syarhil Al-Qur'an,cabang Khath al-qur'an serta cabang musabaqah makalah Al-qur'an.

Sekda Nagan Raya dalam hal ini mengatakan,sudah siap Kabupaten Nagan Raya untuk menjadi tuan rumah MTQ ke XXXII tingkat Provinsi Aceh,dan ini menjadi suatu kebanggaan bagi masyarakat Nagan Raya,pasalnya Provinsi Aceh sudah menetapkan Kabupaten Nagan Raya sebagai penyelenggara MTQ tahun 2015 mendatang,

Bupati Nagan Raya Drs HT Zulkarnaini melalui HT Zamzami Ts MM.mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Aceh yang telah memberi kepercayaan kepada kabupaten Nagan Raya untuk penyelenggara MTQ ke XXXII tahun mendatang,dan ini merupakan suatu kebanggaan bagi masyarakat Nagan,karena ini merupakan yang perdana dilaksanakan setelah Nagan Raya berusia 12 tahun.Dan kami atas nama Pemkab Nagan Raya,siap menjadi tuan rumah MTQ ke XXXII serta menganggarkan anggaran pada APBK tahun 2015 Mendatang.katanya.

Sumber: http://naganrayakab.go.id

 

Last Update Generator: 05 Nov 2025 13:06:51