Selamat Datang di Situs Resmi Pemerintah Aceh

Jika Lulus UN, Siswa Gayo Dihimbau Sumbangkan Baju

Pendidikan & Pelatihan Rabu, 23 April 2014 - Oleh

Takengon - Siswa peserta Ujian Nasional (UN) dihimbau untuk tidak merayakan terlalu berlebihan jika nantinya dinyatakan lulus dalam UN tahun 2014

Himbauan tersebut dikemukakan oleh Kepala Dinas Pendidikan Aceh Tengah, Drs. Nasaruddin menyikapi realita yang kerab salah dimaknai oleh siswa ketika lulus ujian dengan melakukan coret-coret baju, konvoi dijalanan serta aksi vandalisme lainnya

“Aksi coret-coret baju yang sering dilakukan, bukan budaya yang baik, sehingga siswa dihimbau lebih memaknai kelulusan UN nantinya dengan bersyukur,” ujar Nasaruddin

Bahkan, Nasaruddin menyarankan seragam sekolah dapat dikumpulkan untuk disumbangkan kepada yang lebih membutuhkan.”Itu lebih bermanfaat,” kata Nasaruddin

Selain itu, pihaknya juga mengimbau kepada siswa yang dinyatakan lulus UN nanti agar tidak merayakannya dengan cara yang negatif, sebaliknya alangkah baiknya melakukan kegiatan yang positif.

Sejalan dengan itu, Nasaruddin melarang seluruh siswa melakukan konvoi kendaraan atau bergerombol pasca lulus UN, karena bisa berpotensi terjadinya kecelakaan lalu lintas maupun dampak negatif lainnya.

“Sebaiknya Siswa yang lulus UN nanti agar banyak berdoa. Dan segera mempersiapkan diri untuk ujian masuk perguruan tinggi,” tambahnya.

UN tingkat pendidikan SMA sederajat yang berlangsung pada 14 -16 April 2014 lalu diikuti oleh 2.642 peserta, jumlah tersebut ditambah peserta dari paket C sebanyak 69 orang.

Sumber: http://humas.acehtengahkab.go.id

 

Last Update Generator: 04 Nov 2025 15:07:01