Pembahasan Penyusunan Pergub KPI Aceh
Banda Aceh - Badan Investasi dan promosi (BIP) Aceh dibantu oleh lembaga ICAOS Unsyiah melakukan penyususan Peraturan Gubernur (Pergub) Kawasan Perhatian Investasi (KPI) Aceh. Tim peneliti dari Unsyiah yang diketuai Saiful Mahdi dan beberapa rekan peneliti lainnya telah melakukan kajian dan penyusunan draft Pergub KPI Aceh selama lebih kurang lima bulan belakangan ini. Setelah beberapa kali mengalami perubahan dalam bentuk draft, tibalah saat untuk pembahasan bersama dengan instansi terkait.
Bertempat di Oproom BIP Aceh dilaksanakan pembahasan substansi dari draft KPI Aceh, Kamis (14/8/2014). Turut hadir dalam pembahasan ini antara lain dari Badan Pembangunan Daerah Aceh, Biro Perekonomian, Biro Hukum, Dinas Perkebunan, Dinas Kehutanan, Dinas Pertambangan dan Energi, Dinas Perhubungan, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata, Dinas Bina Marga Aceh, Badan Ketahanan Pangan, Dinas Perindustrian dan Perdagangan dan lain-lain.
Amiruddin yang mewakili Dinas Kebudayaan dan Pariwisata meng meusulkan agar peran pariwisata dipertegas dalam Pergub KPI. Selain itu, Ruslan dari Badan Ketahanan Pangan memberikan usulan untuk adanya koordinasi dari semua dinas dan badan yang terkait unutk pemutakhiran data terbaru dalam penyempurnaan draft Pergub KPI Aceh ini. Disampaikan pula oleh Sulaiman dan Syarifah Masyitah dari Biro hukum agar substansi draft ini disempurnakan terlebih dahulu sebelum dibahas aspek tata cara penulisan dan penerbitan regulasi pemerintah.
Di akhir pertemuan, Fuadi selaku pimpinan rapat menyampaikan bahwa akan ada pembahasan oleh tim penyusun terhadap masukan hari ini untuk disampaikan pada rapat selanjutnya. Diharapkan agar peraturan gubernur ini dapat mensinergikan berbagai sektor sehingga percepatan pembangunan ekonomi Aceh melalui penanaman modal dapat terwujud.
Sumber : investasi.acehprov.go.id
-
Meski Covid-19, Aceh Masih Bisa Berbuat Lebih Baik untuk Pertumbuhan Ekonomi
Kamis, 23 Juli 2020 -
Pemerintah Keluarkan Edaran Libur Idul Adha
Kamis, 23 Juli 2020 -
Sektor Pariwisata Aceh Harus Siapkan Diri dengan Konsep New Normal
Kamis, 23 Juli 2020 -
Tujuh Pasien Covid-19 Sembuh, Hasil Tracing Ditemukan Tujuh Kasus Baru
Kamis, 23 Juli 2020 -
Plt Gubernur Bersama Kepala SKPA Gelar Do’a untuk Kesembuhan Pasien Covid-19 Secara Daring
Rabu, 22 Juli 2020