Baitul Mal Aceh Buka Pendaftaran Beasiswa Tahfidz Tingkat Mahasiswa
Banda Aceh - Untuk mendukung gerakan generasi qur’ani, Baitul Mal Aceh (BMA) tahun ini meluncurkan Program Beasiswa Berkelanjutan Tahfidz al-Qur’an Tingkat Mahasiswa. Kuota penerima beasiswa yang disediakan sebanyak 10 orang dengan kriteria sebagai berikut:
1. Berasal dari keluarga miskin yang dibuktikan dengan Surat Keterangan Miskin dari Kepala Desa
2. Berjenis Kelamin Laki-laki
3. Berstatus sebagai mahasiswa aktif yang sedang menempuh pendidikan di PT/PTS/Universitas di Banda Aceh dan Aceh Besar (Maksimal semester 6)
4. Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 2,75
5. Sehat Jasmani dan Rohani
6. Tidak Merokok
Bagi mahasiswa yang memiliki keinginan untuk menjadi penghafal al-Qur’an, dapat segera mendaftarkan diri dengan mengisi formulir yang telah disediakan. Formulir dapat diambil di Bagian Pendistribusian dan Pendayagunaan, Kantor Baitul Mal Aceh Lantai 2 di Jalan T. Nyak Arief (Komplek Keistimewaan Aceh) Banda Aceh. Pendaftaran dibuka mulai 26 September 2014 s/d 3 Oktober 2014 setiap hari kerja pukul 09.00 WIB s/d 16.00 WIB. Informasi lebih lanjut mohon hubungi Ade Irnami (085260070049).
Sumber : http://baitulmal.acehprov.go.id/
-
Meski Covid-19, Aceh Masih Bisa Berbuat Lebih Baik untuk Pertumbuhan Ekonomi
Kamis, 23 Juli 2020 -
Pemerintah Keluarkan Edaran Libur Idul Adha
Kamis, 23 Juli 2020 -
Sektor Pariwisata Aceh Harus Siapkan Diri dengan Konsep New Normal
Kamis, 23 Juli 2020 -
Tujuh Pasien Covid-19 Sembuh, Hasil Tracing Ditemukan Tujuh Kasus Baru
Kamis, 23 Juli 2020 -
Plt Gubernur Bersama Kepala SKPA Gelar Do’a untuk Kesembuhan Pasien Covid-19 Secara Daring
Rabu, 22 Juli 2020