Unsyiah Buka Perayaan Dies Natalis ke 54
Banda Aceh - Universitas syiah Kuala (Unsyiah) membuka kegiatan perayaan Dies Natalis ke 54 yang dipusatkan di lapangan tugu Darussalam, Minggu pagi (16/8). Kegiatan ini diawali dengan sepeda santai yang diikuti civitas akademika yang dilanjutkan dengan senam pagi bersama.
Rektor Unsyiah Samsul Rizal menyampaikan, kehadiran Unsyiah tidak hanya diinisiasi oleh Rakyat 54 tahun lalu, akan tetapi hingga hari ini, ia mengakui peran masyarakat membesarkan perguruan tinggi ini masih signifikan. Termasuk dengan prestasi Unsyiah meraih nilai akreditasi institusi A dari Badan Akreditasi Nasional, merupakan salah satu wujud dukungan maksimal masyarakat.
“Hadiah ini terasa sangat berbeda karena kita melompat jauh dari nilai akreditasi C ke nilai akreditasi terbaik ini.” Ujarnya merujuk pada nilai akreditasi A sebagai hadiah terbaik ulang tahun Unsyiah kali ini.
Perolehan nilai akreditasi ini menempatkan Unsyiah sejajar dengan perguruan tinggi terbaik lainnya di Indonesia. Tercatat hingga kini, hanya ada tiga Universitas di luar Jawa yang memperoleh akreditasi A yakni, Universitas Hasanuddin, Universitas Andalas, dan Unsyiah. Namun Rektor berharap, nilai akreditasi terbaik ini tidak menjadi euphoria berkepanjangan sebab masih banyak yang harus diperbaiki dan dikembangkan demi peningkatan pelayanan Unsyiah kepada masyarakat.
“Secara nilai, angka yang kita peroleh adalah 362, sementara nilai maksimum akreditasi adalah 400. Ini menunjukkan bahwa masih ada 38 angka lagi yang dapat kita raih di masa mendatang untuk nilai akreditasi sempurna.”
Ia pun mengajak kepada seluruh civitas akademika untuk sungguh-sungguh mempersembahkan pelayanan akademik terbaik bagi masyarakat, sehingga tercapai visi institusi untuk menjadikan Unsyiah universitas inovatif, mandiri, dan terkemuka di masa mendatang.
“Intinya, Universitas Syiah Kuala adalah milik rakyat, yang memiliki tupoksi untuk menghasilkan insan-insan intelektual, yang nantinya juga akan mengabdi kembali kepada masyarakat.”
Direncanakan rangkaian Dies Natalis Unsyiah akan berlangsung hingga akhir September nanti. Selain sepeda santai, Dies Natalis Unsyiah akan dimeriahkan dengan orasi ilmiah, pengabdian masyarakat, olahraga, hari keluarga, gotong royong massal, jalan santai, donor darah, hingga malam kesenian.
Sumber: http://unsyiah.ac.id/
-
Meski Covid-19, Aceh Masih Bisa Berbuat Lebih Baik untuk Pertumbuhan Ekonomi
Kamis, 23 Juli 2020 -
Pemerintah Keluarkan Edaran Libur Idul Adha
Kamis, 23 Juli 2020 -
Sektor Pariwisata Aceh Harus Siapkan Diri dengan Konsep New Normal
Kamis, 23 Juli 2020 -
Tujuh Pasien Covid-19 Sembuh, Hasil Tracing Ditemukan Tujuh Kasus Baru
Kamis, 23 Juli 2020 -
Plt Gubernur Bersama Kepala SKPA Gelar Do’a untuk Kesembuhan Pasien Covid-19 Secara Daring
Rabu, 22 Juli 2020