37 PAUD dan TK Se-Aceh Besar Meriahkan 1 Muharram
Aceh Besar - Pemerintah Aceh Besar menggelar kemeriahan tahun baru Islam 1 Muharram 1439 Hijriah dengan pawai yang dipusatkan di Lapangan Bola Kaki Desa Lubuk Aceh Besar, Rabu (27/9).
Perayaan 1 Muharram itu diikuti oleh 37 Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) dan Taman Kanak-kanak (TK) terdiri dari tiga kecamatan yaitu Kecamatan Ingin Jaya, Kecamatan Darul Imarah dan Kecamatan Blang Bintang. Rute pawai dimulai dari Lapangan Bola Kaki Desa Lubuk dan berakhir di depan Meunasah Desa Dam Ceukok Kemukiman Lubuk, Kecamatan Ingin Jaya.
Kepala Wilayah UPTD Tiga, Johan, S.Pd, dalam sambutannya sebelum melepas peserta pawai mengatakan kegiatan itu merupakan momentum yang sangat baik terutama bagi anak-anak.
"Anak-anak perlu kita wariskan budaya yang islami, jangan sampai kehilangan indentitas sebagai muslim dan beralih kepada budaya yang diperingati oleh orang kafir," Johan mengingatkan.
Johan juga mengajak kepada wali murid, untuk tanpa pamrih mendidik generasi muda agar bisa menjadi pemimpin di Indonesia. "Walaupun kita lelah dan capek tetapi banyak manfaatnya kepada generasi penerus, kita didik seperti ini Insyallah ke depan Aceh khususnya tetap dalam ajaran islam, secara umum indonesia dipimpin oleh orang-orang islam," ungkapnya.
Johan meminta kepada masyarakat untuk menjaga keutuhan negara dengan memperkenalkan sejarah bangsa. "Semoga anak kita ini menjadi generasi penerus, pembela bangsa dan agama, mulai sekarang kita wajib memperkenalkan sejarah kejahatan PKI jangan sampai bangkit kembali yang akan merusak akidah, negara dan bangsa" harapnya. (Ri/Rd)
Sumber : diskominfo.acehprov.go.id
-
Meski Covid-19, Aceh Masih Bisa Berbuat Lebih Baik untuk Pertumbuhan Ekonomi
Kamis, 23 Juli 2020 -
Pemerintah Keluarkan Edaran Libur Idul Adha
Kamis, 23 Juli 2020 -
Sektor Pariwisata Aceh Harus Siapkan Diri dengan Konsep New Normal
Kamis, 23 Juli 2020 -
Tujuh Pasien Covid-19 Sembuh, Hasil Tracing Ditemukan Tujuh Kasus Baru
Kamis, 23 Juli 2020 -
Plt Gubernur Bersama Kepala SKPA Gelar Do’a untuk Kesembuhan Pasien Covid-19 Secara Daring
Rabu, 22 Juli 2020