Selamat Datang di Situs Resmi Pemerintah Aceh

Kementerian Kominfo Bangun Media Center untuk Sail Sabang 2017

Pemerintahan Jumat, 01 Desember 2017 - Oleh opt4

Sabang - Kementerian Komunikasi dan Informatika melalui Direktorat Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik (IKP) mendukung Pelaksanaan Sail Sabang 2017 yang berlangsung 28 November- 5 Desember 2017 dengan membangun Media Center (Medcen) bagi para jurnalis.

Menurut Plt. Direktur Layanan Informasi Internasional (LII), Hypolitus Layanan, pengelolaan Medcen sebagai pusat layanan Promosi Sail Sabang 2017 adalah kolaborasi Kemkominfo dengan Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian Provinsi Aceh, Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Sabang, serta didukung oleh Dinas Pariwisata Provinsi Aceh.

"Medcen memberikan layanan prima kepada seluruh media yang meliput Sail Sabang 2017. Di sini kami menyediakan beberapa fasilitas, seperti tujuh komputer deskbook, lima unit laptop, printer, Wi-fi, dan ruang Konferensi Pers," ungkap Hypo saat ditemui di Medcen Sail Sabang 2017, Pelabuhan BPKS CT3 Kota Sabang, Nangroe Aceh Darussalam, Jumat (1/12).

Hypo selaku penanggungjawab Medcen mengatakan sejumlah konferensi pers telah dilaksanakan di Medcen sejak kemarin (30/11) dengan menghadirkan Ketua Tim Percepatan Pengembangan Wisata Bahari Kementerian Pariwisata Dwisuryo Indroyono Soesilo pada siang hari kemudian dilanjutkan konferensi pers dari Menteri Pariwisata Arief Yahya yang menjelaskan perkembangan terakhir mengenai persiapan acara puncak Sail Sabang 2017 yang akan dihelat pada 2 Desember 2017.

"Kami memberikan layanan yang terbaik sesuai prosedur tetap layanan internasional tetapi karena di sini kegiatannya outdoor maka kita sesuaikan dengan situasi yang ada," lanjut Hypo.

Medcen Sail Sabang 2017 dilengkapi dengan Wi-fi yang kecepatannya mencapai 15 Mbps sehingga para wartawan media cetak maupun elektronik mudah mengirim berita. "Kami bekerja sama dengan PT Telkom untuk menyediakan Wi-fi dengan speed tinggi sehingga wartawan tidak mengalami kesulitan saat membuat dan mengirim berita," ujar Hypo.

Dalam Sail Sabang 2017, dukungan Kemkominfo tidak hanya sebatas pembangunan Media Center, tetapi juga pelaksanaan kegiatan panggung Pertunjukan Rakyat di Sabang Fair untuk menghibur masyarakat Sabang.

"Saya mewakili Dirjen IKP akan membuka Pertunjukan Rakyat yang menghadirkan narasumber Sekretaris Menteri Koordinator Perekonomian dan perwakilan dari Pemerintah Daerah Kota Sabang. Selain itu, kami juga berpartisipasi dalam pameran di Sail Sabang 2017," pungkasnya. (Wan/Rd/Rls)

Sumber : diskominfo.acehprov.go.id

 

Last Update Generator: 05 Nov 2025 16:29:53