FAD Bener Meriah Laksanakan Rapat Penguatan Gugus Tugas
REDELONG - Forum Anak Daerah Kabupaten Bener Meriah, gelar rapat Penguatan kelembagaan gugus tugas Kabupaten Layak Anak Tahun 2018, di Aula Setdakab, pada Selasa, 27 Maret 2018.
Ketua FAD Bener Meriah, Hj Halimah S.Si dalam sambutannya menjelaskan, tujuan kegiatan tersebut merupakan upaya untuk mewujudkan layak anak sebagai generasi masa depan yang akan datang, terlebih dalam membangun pemerintahan daerah terkait layak anak.
"Kenapa kita membuat program ini. Karena saat ini, 1/3 di Kabupaten Bener Meriah adalah anak-anak. Untuk itu perlu rasanya dipertimbangkan hak anak," katanya.
Tidak hanya itu, selain anak-anak sebagai regenerasi yang akan datang, Hj Halimah menyampaikan bahwa gugus depan anak-anak kedepannya merupakan suatu investasi bangsa dan estafet penerus bangsa.
Menyikapi ini, disisi lain Halimah juga menyebutkan bahwa pentingnya untuk membuat hak layak anak, sesuai dengan keberadaan amanah undang-undang nomor 11 tahun 2011 tentang pembentukan Kabupaten Layak Anak.
Disamping itu, dalam sambutannya juga menyebutkan bahwa salah satu kampung di Bener Meriah yakni Kampung Rembele Kecamatan Bukit, akan dijadikan sebagai kampung percontohan layak anak.
Menanggapi hal ini, dalam kesempatan yang sama, Wakil Bupati Bener Meriah, Tgk H Abuya Syarkawi menimbang dan mendukung apa yang telah dicanangkan oleh Forum Anak Daerah sebagai wujud generasi yang akan datang.
"Mari kita dukung anak-anak kita mengkreasikan dan mewujudkan apa yang mereka inginkan sebagai wujud citanya. Mengembangkan potensi bakat mereka, dan juga menjaga kenyamanan ruang mereka," kata Abuya, kepada 70-an anak yang hadir dari sekolah Se-Bener Meriah.
Abuya juga mendo'akan agar kelak, generasi yang hadir dalam kegiatan tersebut khususnya mereka sebagai anggota dan petugas layak anak, bisa menjadikan kabupaten Bener Meriah menjadi generasi yang baik.
"Mudah-mudahan yang hadir hari ini membawa ilmu kepada sekolahnya, dan menyampaikannya kepada teman-teman serta keluarga," harap Abuya, yang kemudian dilanjutkan dengan pembukaan acara tersebut.
Selain dihadiri oleh Wakil Bupati Bener Meriah, Tgk H Abuya Syarkawi, turut dihadiri oleh sejumlah SKPK terkait, Kapolsek Bukit, serta narasumber dari Banda Aceh.
Sumber : benermeriahkab.go.id
-
Meski Covid-19, Aceh Masih Bisa Berbuat Lebih Baik untuk Pertumbuhan Ekonomi
Kamis, 23 Juli 2020 -
Pemerintah Keluarkan Edaran Libur Idul Adha
Kamis, 23 Juli 2020 -
Sektor Pariwisata Aceh Harus Siapkan Diri dengan Konsep New Normal
Kamis, 23 Juli 2020 -
Tujuh Pasien Covid-19 Sembuh, Hasil Tracing Ditemukan Tujuh Kasus Baru
Kamis, 23 Juli 2020 -
Plt Gubernur Bersama Kepala SKPA Gelar Do’a untuk Kesembuhan Pasien Covid-19 Secara Daring
Rabu, 22 Juli 2020