Cara Bupati Ahmadi Isi Waktu Luang Dibulan Ramadhan
REDELONG - Bulan ramadhan kali ini merupakan ramadhan pertama bagi Ahmadi,SE menjabat sebagai Bupati Bener Meriah, karena bulan ramadhan tahun lalu beliau belum dilantik menjadi orang nomor satu di Bener Meriah walaupun sudah dinyatakan sebagai Pemenang Pilkada oleh KIP Bener Meriah bersama pasangannya Tengku Sarkawi.
Usai pelantikan Ahmadi menjadi Bupati Bener Meriah tanggal 14 Juli 2017 tahun lalu, pria berusia 37 tahun tersebut sangat disibukkan dengan segudang pekerjaan dan kegiatan Pemerintahan yang nyaris setahun ia jalani.
Tentu bulan Ramadhan Kali ini menjadi momen spesial bagi Ahmadi, karena dibulan suci 1439 H ini ia bukan lagi masyarakat biasa, akan tetapi ia memiliki tanggung jawab yang besar dalam menakhodai daerah penghasil kopi tersebut.
Dari pantauan media, ada sisi lain yang dilakukan Bupati Ahmadi dalam mengisi waktu luangnya dalam menjalankan ibadah puasa sebagai Kepala Daerah tersebut, seperti yang ia lakukan hari ini 21 Mei 2018, didampingi ajudannya beliau mengunjungi beberapa rumah masyarakat di wilayah kecamatan Bandar, tampak Bupati Muda itu menyapa dan memberikan santunan kepada beberapa rumah tangga prasejahtera berupa sembako dan kebutuhan rumah tangga lainnya.
Hal serupa juga pernah ia lakukan sebelumnya, menjelang memasuki bulan ramadhan beberapa hari yang lalu, ternyata kegiatan "keliling kampung" tersebut terus berlanjut ia lakukan disela-sela kesibukannya mengisi kegiatan dibulan ramadhan ini.
Saat kami konfirmasi kepada Salah seorang stafnya yang enggan disebutkan namanya, beliau membenarkan bahwa kegiatan itu sudah menjadi rutinitas atasannya tersebut menjelang berbuka puasa atau selepas jam Dinas, " Pak Ahmadi dalam bulan puasa ini, setiap harinya selepas jam dinas mengunjungi rumah-rumah masyarakat kurang mampu dan memberikan santunan, sebelumnya di wilayah kecamatan wih pesam dan hari ini Kecamatan Permata dan Kecamatan Bandar" tutup staf bupati tersebut.
Sumber : benermeriahkab.go.id
-
Meski Covid-19, Aceh Masih Bisa Berbuat Lebih Baik untuk Pertumbuhan Ekonomi
Kamis, 23 Juli 2020 -
Pemerintah Keluarkan Edaran Libur Idul Adha
Kamis, 23 Juli 2020 -
Sektor Pariwisata Aceh Harus Siapkan Diri dengan Konsep New Normal
Kamis, 23 Juli 2020 -
Tujuh Pasien Covid-19 Sembuh, Hasil Tracing Ditemukan Tujuh Kasus Baru
Kamis, 23 Juli 2020 -
Plt Gubernur Bersama Kepala SKPA Gelar Do’a untuk Kesembuhan Pasien Covid-19 Secara Daring
Rabu, 22 Juli 2020