Sekda Taqwallah Minta Dokter Berikan Layanan Terbaik bagi Pasien
Aceh Besar – Sekretaris Daerah Aceh, Taqwallah, mengajak seluruh dokter yang tergabung dalam organisasi Ikatan Dokter Indonesia untuk bekerja iklhas serta memaksimalkan seluruh potensi demi pelayanan terbaik yang didapat pasien.
“Kita ini sangat istimewa. Pekerjaan kita memberikan layanan yang menyangkut kesehatan orang,” kata Taqwallah saar membuka Rapat Kerja Ikatan Dokter Indonesia Kota Banda Aceh periode 2019-2022 di Lampuuk Aceh Besar, Minggu 22/09.
Sekda Taqwallah mengkiaskan dokter senada dengan orang mulia yang seharusnya bisa langsung masuk surga. Namun akibat ulah yang tidak mulia membuat pintu surga tertutup. “Kita ini seharusnya istimewa. Tapi kita harus sadari bahwa kita sebenarnya sedang mencoba keluar dari surga.”
Karenanya ia meminta agar para dokter memberikan pelayanan pada mereka yang sangat membutuhkan tanpa lebih dahulu pengurusan administratif. “Jangan persoalan administratif membuat orang gila tidak dapat pelayanan. Berikan layanan yang memungkinkan lebih dahulu, baru kemudian administratif menyusul,” kata Taqwallah.
Taqwallah menambahkan ada satu hal yang harus dipraktikkan oleh dokter, yaitu cita rasa dalam memberikan layanan. Dokter haruslah memberikan layanan terbaik tanpa memandang siapa pasien yang tengah ia tangani. Upaya itu bisa dilakukan dengan satu cara: bekerja dengan ikhlas dan mengedepankan moral dengan tinggi.
Ketua Ikatan Dokter Indonesia Kota Banda Aceh, dr. Isra Firmansyah, mengatakan dalam raker tersebut mereka akan membicarakan tentang program kerja organisasi periode 2019-2022. Salah satunya adalah nilai kerja dokter seperti kesewajatan, etika antar sesama dan pasien, mengedepankan moral tinggi dalam layanan dan ikhlas dalam bekerja.
“Harapan kita, semua (anggota IDI) bisa berkontribusi bagi kemajuan organisasi dan layanan bagi masyarakat bisa maksimal,” kata Isra Firmansyah.
Sebagai oraganisasi besar yang diakui negara serta mitra pemerintah, IDI harus jadi organisasi terdepan. “Motto kita adalah iklas melayani,” kata Isra Firmansyah.
Sumber : http://humas.acehprov.go.id
-
Meski Covid-19, Aceh Masih Bisa Berbuat Lebih Baik untuk Pertumbuhan Ekonomi
Kamis, 23 Juli 2020 -
Pemerintah Keluarkan Edaran Libur Idul Adha
Kamis, 23 Juli 2020 -
Sektor Pariwisata Aceh Harus Siapkan Diri dengan Konsep New Normal
Kamis, 23 Juli 2020 -
Tujuh Pasien Covid-19 Sembuh, Hasil Tracing Ditemukan Tujuh Kasus Baru
Kamis, 23 Juli 2020 -
Plt Gubernur Bersama Kepala SKPA Gelar Do’a untuk Kesembuhan Pasien Covid-19 Secara Daring
Rabu, 22 Juli 2020